Terlalu Lama Pakai Masker Bisa Sebabkan Bau Mulut, Begini Penjelasannya

Foto: Unsplash

 

Schoolmedia News, Jakarta – Sejak Centers for Disease Control and Prevention merekomendasikan bahwa semua orang harus memakai masker wajah setiap keluar rumah, masker menjadi barang yang sangat penting. CDC merekomendasikan penggunaan masker kain bagi masyarakat umum ketika berada di luar ruangan. Terutama saat di tengah situasi yang menyulitkan untuk penerapan aturan jaga jarak fisik (physical distancing), seperti di pasar, supermarket, dan angkutan umum.

Akhir-akhir ini muncul perdebatan bahwa memakai masker terlalu lama bisa menyebabkan bau mulut. Bau mulut sendiri bisa disebabkan oleh banyak hal. Lalu benarkah memakai masker terlalu lama bisa menyebabkan bau mulut? Berikut penjelasan para ahli yang Schoolmedia News rangkum dari berbagai sumber.

Sederhananya, penggunaan masker untuk jangka waktu yang lama memang dapat menyebabkan bau mulut, selain juga meningkatkan risiko gigi berlubang, kerusakan gigi, dan jaringan gusi yang meradang, kata Jennifer Bell , DDS, seorang dokter gigi. 

Selain itu, dokter gigi umum dan kosmetik, Bridget Glazarov juga menjelaskan, "Karena hidung Anda tertutup saat memakai masker, Anda cenderung bernafas melalui mulut, yang bisa menyebabkan mulut kering, sehingga memudahkan bakteri penyebab gigi berlubang dan penyakit periodontal berkembang biak.”

 

Baca jugaPenampakan Penjara Halden di Norwegia, Bak Hotel Bintang Lima

 

Jadi hubungan antara masker dan bau mulut kira-kira seperti ini: semakin kering mulut Anda, maka semakin baik lingkungan bagi bakteri untuk berkembang, dengan demikian peluang untuk mengalami bau mulut akibat memakai masker yang membuat Anda cenderung bernapas melalui mulut jadi lebih besar.

Terlebih lagi, masker juga secara tidak langsung dapat menghalangi konsumsi air putih yang menyebabkan dehidrasi sehingga, seperti yang mungkin Anda duga, mulut menjadi kering dan bau. Apalagi jika sebelumnya Anda mengonsumsi makanan tinggi gula dan minum minuman yang sangat asam sehingga dapat memberi makan bakteri dan meningkatkan risiko kerusakan gigi.

Terakhir, perawatan gigi ke dokter gigi yang lebih jarang juga mungkin berarti Anda memiliki gigi berlubang dan penyakit gusi yang tidak diobati sehingga dapat menyebabkan bau mulut. Jika ditambah dengan penggunaan masker yang lama dan kurang minum, maka jangan heran jika Anda jadi bermasalah dengan bau mulut.

Komentar

250 Karakter tersisa