Manfaat Kolagen Untuk Kesehatan Rambut yang Jarang Diketahui

Foto: Unsplash

 

Schoolmedia News, Jakarta – Manfaat kolagen tentu sudah tidak asing di telinga masyarakat. Kolagen adalah bagian dari tubuh manusia dan merupakan protein tidak larut dan berserat. Kolagen bisa ditemukan di tulang, otot, kulit dan tendon. Kolagen bisa dikatakan sebagai zat yang menyatukan sel-sel tubuh. Zat ini menciptakan kekuatan sel-sel tubuh, termasuk pada kulit.

Oleh sebab itu, namanya diambil dari kata ‘kólla’, yang dalam bahasa Yunani berarti lem. Kalau selama ini kamu memakai produk dengan kandungan ini hanya untuk wajah, kini banyak produk perawatan yang menggunakan kolagen. Kolagen kini sudah diaplikasikan untuk produk perawatan rambut yang dijamin memberikan manfaat tak kalah ampuh untuk kesehatan dan keindahannya.

Rutin memakai produk kecantikan wajah dengan kandungan kolagen ternyata terbukti membuat wajah jadi lebih kenyal, sehat, bebas keriput, kencang, dan bersinar cerah. Lalu bagaimana jika kandungan di dalam kolagen diberikan untuk rambut? Tentu saja kolagen akan memberikan efek rambut sehat, indah, dan bebas rontok alias jauh dari kerontokan dini. 

Sama seperti kulit, rambut merupakan bagian terluar tubuh yang juga memerlukan nutrisi ekstra untuk menjaga elastisitasnya. Kalogen adalah salah satu protein yang menyusun tubuh manusia dan mampu menambah elastisitas rambut. Sebaliknya, jika rambut kurang ternutrisi maka rambut akan kehilangan elastisitasnya dan mudah rontok.

 

Baca juga6 Makanan yang Lebih Baik Dibeli Beku Daripada Segar

 

Asam amino terdapat di dalam kolagen ternyata memiliki manfaat begitu besar bagi pertumbuhan rambut. Hal ini dikarenakan rambut terbuat dari protein keratin yang disusun oleh asam amino dari tubuh manusia. Maka itu, ketika kamu mengonsumsi kolagen dan jenis protein lainnya, tubuh akan memecah protein tersebut menjadi asam amino.

Senyawa inilah yang kemudian digunakan untuk membangun protein dan senyawa baru lainnya. Kolagen terdiri atas tiga jenis asam amino, yaitu prolin, glisin, dan hidroksiprolin. Prolin adalah salah satu komponen utama dari keratin. Selain mengandung asam amino, kolagen termasuk jenis protein yang memiliki antioksidan dan membantu melawan kerusakan sel yang dapat membuat rambut beruban.

Seiring bertambahnya usia, sel-sel yang menciptakan pigmen melanin, yaitu pemberi warna rambut, akan mulai hilang fungsinya. Rambut beruban tidak hanya dipengaruhi oleh usia dan faktor genetik, tetapi juga radikal bebas. Radikal bebas yang berasal dari gaya hidup yang buruk, stres, dan faktor lingkungan juga mempercepat kerusakan sel-sel melanin tersebut. 

Jika kamu tidak mempunyai antioksidan yang cukup, kemungkinan besar rambut kamu akan lebih cepat untuk berubah warna menjadi abu-abu. Meski begitu, lagi-lagi, belum ada penelitian yang cukup untuk benar-benar menyatakan bahwa kolagen dapat membantu mengurangi uban pada rambut. 

Kolagen juga memproduksi 70% dermis atau lapisan tengah pada kulit yang berisi akar dari setiap helai rambut. Bahkan, kolagen juga berperan untuk membuat dermis lebih fleksibel dan kuat. Seiring bertambahnya usia, tubuh akan lebih sedikit sedikit memproduksi kolagen dan sel-sel pada dermis kurang terisi. Akibatnya, rambut juga akan semakin menipis.

Komentar

250 Karakter tersisa