Cara Turunkan Berat Badan untuk Kamu yang Sering di Rumah

Foto: Unsplash

 

Schoolmedia News, Jakarta – Di masa pandemic virus Corona seperti sekarang ini kita menjadi lebih sering berada di rumah karena pandemi yang sedang melanda dan salah satu dampak yang bisa dirasakan adalah kenaikan berat badan. Selama pandemi, aktivitas di luar rumah seperti lari di taman, olahraga ke tempat gym dihentikan sementara. 

Tak heran jika banyak orang kesulitan untuk berolahraga. Mengisi waktu luang selama di rumah, kamu tetap bisa berolaraga dengan melakukan gerakan-gerakan sederhana. Berikut cara menurunkan berat badan selama di rumah yang Schoolmedia News rangkum dari berbagai sumber.

 

1.    Ciptakan rutinitas harian
Dilansir dari Yale Medicine, Rabu (25/11/2020) John Morton, MD, MPH, MHA, dan Artur Viana, MD, meminta kamu untuk mulai kembali hidup lebih teratur dengan menetapkan waktu bangun dan waktu tidur, serta rencanakan makanan kamu sebelumnya. Jadi, jangan asal makan apa saja yang kamu inginkan sesuka hati.

 

Baca juga7 Gejala Kanker Rahim Stadium Awal yang Sering Diabaikan

 

2.    Perbarui pola pikir pada makanan dan memasak
Memasak tidaklah sulit dan sekarang ini sudah banyak resep atau video yang menunjukkan bagaimana cara memasak yang mudah. Saat berada di rumah lebih sering seperti sekarang, kamu juga mungkin punya waktu untuk mempelajari lebih lanjut tentang memasak makanan sehat. “Selain itu, saat makan makanan yang disukai, kamu bisa belajar untuk merasakan rasa kenyang dari rasa dibandingkan hanya dari kuantitas makanan,” kata Dr. John. Pastikan untuk selalu memasukkan biji-bijian, buah-buahan, sayuran, dan daging tanpa lemak ke dalam menu makanan kamu.

 

3.    Ubah cara makan
Pertama, kamu harus mengontrol porsi makan. Coba gunakan piring salad sebagai pengganti piring makan. Lalu, coba minum segelas besar air sebelum makan dan tunggu sekitar 15 menit untuk mengetahui apakah kamu masih lapar atau tidak. Saat makan, mulailah dengan protein terlebih dahulu karena itu akan membuat kamu merasa lebih kenyang. Terlalu banyak karbohidrat dapat menyebabkan naiknya gula darah dan membuat kamu kurang bisa mengendalikan rasa lapar.

 

4.    Jadwalkan olahraga teratur
Jangan memaksakan diri olahraga keluar rumah jika itu bisa membahayakan kesehatan kamu. Cobalah bentuk aktivitas lain, seperti kelas olahraga online. Ingat, olahraga bukanlah faktor utama untuk menurunkan berat badan, tetapi berperan dalam menjaga berat badan setelah kamu menurunkannya, kata Dr. Artur.

 

5.    Tidur yang nyenyak
Terakhir, kedua dokter ini meminta kamu untuk mendapatkan tidur yang berkualitas selama 7 jam atau lebih dalam semalam, tergantung pada apa yang dibutuhkan tubuh kamu. Sering berada di rumah bukan berarti kamu bisa tidur larut malam karena ternyata ada banyak bukti yang memerlihatkan bahwa orang yang tidak cukup tidur cenderung mengalami kelebihan berat badan atau obesitas.

Komentar

250 Karakter tersisa