Foto: Unsplash
Schoolmedia News, Jakarta – Apa kamu termasuk orang yang selalu sarapan pagi atau tidak? Tak sedikit orang yang sering melewatkan sarapan. Padahal, sarapan pagi memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh kita. Salah satu manfaat sarapan pagi adalah sebagai sumber energi. Layaknya mobil, kamu juga butuh “bahan bakar” untuk mengembalikan energi setelah tidur dan menyebabkan perut menjadi kosong.
Pada pagi hari, tubuh memerlukan asupan nutrisi. Oleh karena itu, sarapan merupakan momen yang paling penting agar tubuh dapat memulai untuk beraktivitas. Tak hanya itu, masih sering juga ditemukan beberapa kebiasaan saat sarapan yang tidak disadari berdampak buruk bagi tubuh. Meski terlihat sepele, kebiasaan-kebiasaan ini ternyata bisa bikin tubuh mudah lelah.
Bukannya lebih berenergi, kamu justru akan mudah kecapekan pada siang hari. Berikut kebiasaan sarapan yang membuat tubuh cepat Lelah seperti Schoolmedia News rangkum dari berbagai sumber.
Baca juga: Menurut Penelitian, Yoga dan Meditasi Bisa Perbaiki Gen Jadi Lebih Baik
1. Tidak mengonsumsi karbohidrat
Tubuh yang tidak mendapatkan cukup karbohidrat bisa membuatmu lesu. Ini menjadi alasan mengapa asupan karbohidrat sangat penting saat sarapan. Bukan sembarang karbohidrat, agar tubuh tidak gampang lelah dibutuhkan karbohidrat kompleks. Karbohidrat dengan serat tinggi ini memiliki lebih banyak nutrisi dan lebih lama dicerna tubuh sehingga dapat memberi energi lebih lama.
2. Porsi sarapan sedikit
Masih banyak yang menyantap sarapan dengan porsi lebih sedikit bahkan melewatkannya karena tidak sempat. Padahal sarapan dengan porsi kecil dan seadanya tidak mampu memenuhi kebutuhan nutrisi yang dibutuhkan tubuh. Hal ini bahkan dapat meningkatkan nafsu makan saat jam makan siang dan malam.
3. Terlalu banyak minum kopi
Meski sudah terbukti memiliki manfaat baik bagi tubuh, kafein dalam kopi bisa membuat tubuh cepat lelah jika dikonsumsi berlebihan. Stres, rasa cemas berlebih, gugup, dan mudah marah merupakan tanda kamu sudah terlalu banyak minum kopi. Untuk menghindari hal ini, kamu harus mengonsumsi kopi dalam takaran dan waktu yang tepat.
Baca juga: 3 Manfaat Merendam Kaki dengan Air Cuka yang Jarang Diketahui
4. Tidak mementingkan kandungan nutrisi yang lengkap
Sarapan dengan menu seimbang dan kaya nutrisi akan memberi energi tambahan. Untuk itu, pastikan menu sarapanmu sudah mengandung nutrisi lengkap yang dibutuhkan tubuh. Menurut Sharon Collison, seorang ahli gizi diet terdaftar dan instruktur klinis nutrisi di University of Delaware, Amerika Serikat menyebutkan menu sarapan sehat mencakup empat bahan utama yaitu protein, biji-bijian, lemak sehat, dan buah atau sayuran. Penelitian telah menunjukkan, protein dan lemak dapat meningkatkan rasa kenyang. Sedangkan biji-bijian dan buah atau sayuran dapat menambahkan serat, vitamin, dan mineral yang bergizi.
5. Kurang minum air putih
Dehidrasi dapat menjadi penyebab kelelahan pada siang hari dan sakit kepala ringan. Maka dari itu, selalu konsumsi air putih yang cukup saat sarapan pada pagi hari. Selain itu, minum air putih minimal delapan gelas per hari juga akan menjaga tubuh tetap fit.
6. Mengonsumsi makanan sisa kemarin
Mengonsumsi makanan sisa kemarin karena tidak sempat membuat sarapan ternyata bisa bikin tubuh mudah lelah. Hal ini disebabkan makanan sisa atau yang dipanaskan biasanya kekurangan nutrisi meski sudah disimpan sebaik mungkin. Sarapan dengan menu ini bisa mengganggu sistem pencernaan dan menyebabkan kenaikan berat badan.
Tinggalkan Komentar