Foto: Unsplash
Schoolmedia News, Jakarta – Wabah Covid-19 atau yang lebih dikenal dengan Virus Corona sekarang ini mulai menyebar ke berbagai daerah. Corona adalah virus baru yang menyerupai SARS. Merebaknya Virus Corona akhir-akhir ini membuat masyarakat khawatir.
Pemerintah di seluruh dunia kini sedang gencar melakukan pencegah agar warganya tidak terpapar oleh virus berbahaya ini. Hingga saat ini, kasus virus corona di dunia sudah mencapai 93.158 kasus yang telah dikonfirmasi, dan 50.690 pasien dinyatakan sembuh.
Beberapa waktu lalu, World Health Organization (WHO) merilis panduan cara pencegahan penyebaran Virus Corona di tempat kerja. Seperti yang kita ketahui, tempat umum atau fasilitas publik di mana banyak orang berkumpul berisiko tinggi terjadi penularan cepat. Berikut cara pencegahan penyebaran Virus Corona di tempat kerja menurut standar World Health Organization (WHO).
Baca juga: International Women's Day, Ini Daftar Negara dengan Kesetaraan Gender Terbaik
Cara Pencegahan Penyebaran Virus Corona di Tempat Kerja
Foto: Pixabay
1. Pastikan ruang kerja tetap bersih
WHO menjelaskan, cara ampuh untuk mencegah penularan virus corona sangat sederhana. yaitu memastikan kondisi di sekitar tetap terjaga higienitasnya. Dimulai dengan membersihkan meja menggunakan disinfektan dan meletakkan pembersih tangan di tempat-tempat umum yang sering dipakai.
2. Sediakan tisu dan masker
Kantor juga harus menyediakan tisu dan masker. Pastikan kedua barang tersebut ada. Tujuannya, agar siapa saja bisa memanfaatkan kedua barang tersebut. Usahakan juga kantor memiliki tempat sampah yang tertutup. Karena kebersihan aliran udara dan lingkungan yang baik juga bisa mencegah penyebaran virus corona.
3. Mematikan AC Sentral
Ketika epidemi lokal merebak, kamu tidak hanya perlu mematikan alat pendingin ruangan sentral, tetapi juga melakukan disinfeksi di lingkungan kerja secara menyeluruh. Hal ini bertujuan agar virus tidak menyebar dengan cepat ke berbagai ruangan.
Baca juga: Fakta Pulau Sebaru, Lokasi Observasi WNI dari Virus Corona
4. Tingkatkan Kesadaran Tentang Virus Corona
Satu hal yang dirasa penting oleh WHO adalah kesadaran karyawan di ruang kerja terhadap virus mematikan ini. Pajang poster yang mengampanyekan kebersihan pernapasan. Kombinasikan ini dengan langkah-langkah komunikasi lainnya, seperti menawarkan panduan dari petugas kesehatan dan keselamatan kerja, pengarahan di setiap pertemuan, dan berbagai kesempatan lainnya.
5. Istirahatlah Jika Tubuh Mulai Tidak Fit
Cara penyebaran Virus Corona juga bisa melalui batuk. Bagi mereka yang sedang tidak enak badan, sebaiknya dianjurkan untuk segera istirahat di rumah, dan minum obat seperti paracetamol. Karena batuk merupakan gejala klinis infeksi virus corona, meski hal itu perlu dibuktikan dengan hasil laboratorium.
6. Hindari Bepergian untuk Sementara Waktu
Selain cara di atas, WHO juga menyarankan agar tidak bepergian keluar negeri atau melakukan perjalanan sementara waktu, termasuk urusan kerja. Sebaiknya perusahaan juga memahami hal ini. Jika terpaksa memberangkatkan seseorang, pastikan orang yang pergi dalam keadaan sehat.
Karyawan yang telah kembali dari daerah penyebaran virus corona, harus memantau diri sendiri selama 14 hari, serta suhunya dua kali sehari. Jika mereka menderita batuk ringan atau demam ringan, mereka harus tinggal di dalam rumah dan mengasingkan diri.
Tujuannya untuk menghindari kontak dekat dengan orang lain, termasuk anggota keluarga. Mereka juga harus segera menelepon penyedia layanan kesehatan atau departemen kesehatan masyarakat setempat.
250 Karakter tersisa