Foto: Sports Illustrated
Schoolmedia News, New York – Baru-baru ini kabar baik datang dari dunia olahraga. Diketahui pemilik klub NBA New York Knicks, James Dolan telah dinyatakan sembuh dari virus corona. Dolan terjangkir COVID-19 pada akhir bulan lalu. Dolan juga diketahui hanya mengalami sedikit gejala saja.
Oleh karena itu, James Dolan tak dirawat di rumah Sakit. Pria 64 tahun ini memilih menjalani isolasi mandiri usai dinyatakan positif. Dia bahkan masih mengawasi operasi bisnis tim dari rumahnya. Usai dinyatakan bebas virus corona COVID-19, Dolan melakukan langkah mulia.
Seperti Schoolmedia News lansir dari The Athletic, Kamis (23/4/2020) Dolan setuju mendonasikan plasma darahnya kepada Duke University Medical Center dan NYU Langone Health agar dapat dilakukan penelitian perawatan potensial untuk penyembuhan dari virus corona.
Baca juga: Mirip Zoom, Google Meet Kini Rilis Empat Fitur Baru
Menyumbangkan Darah dan Plasma
Foto: Pixabay
Pemilik klub bola basket New York Knicks tersebut, ingin membantu orang lain memerangi penyakit tersebut dengan menyumbangkan darah dan plasma. Para ilmuwan percaya bahwa plasma dari mereka yang telah pulih dari COVID-19 bisa membantu ketika diberikan kepada pasien yang sakit karena meningkatkan antibodi dalam memerangi virus.
Sejumlah laporan media menyebutkan bahwa Dolan, pekan ini akan memastikan para pekerja arena mendapatkan gaji hingga 31 Mei, melanjutkan janji sebelumnya bahwa ia akan mempertahankan gaji mereka hingga 31 Mei.
Sekarang ini ada lebih dari 138.000 orang dinyatakan positif terpapar virus corona di New York, dan hampir 10.000 kematian akibat COVID-19 telah dikonfirmasi dan 5.000 kematian lainnya.
250 Karakter tersisa