Cari

5 Cara Menghindari Kebiasaan Makan Berlebih Saat Stres

Foto: Unsplash

 

Schoolmedia News, Jakarta – Selama pandemi virus corona ini, banyak sekali orang-orang yang harus beradaptasi dengan kehidupan baru. Tentu hal ini bukan hal yang mudah dan bahkan bisa menjadikan kita stress. Ternyata ketika stres kita, kita cenderung menjauhi kebiasaan makan yang sehat dan akhirnya berdampak kurang baik pada tubuh.

Senior Director, Worldwide Nutrition Education and Training, Herbalife Nutrition, Susan Bowerman mengatakan respon alami tubuh terhadap stres membuat kita lebih “aktif” dan waspada. Tetapi ketika respon terhadap stres ini kita aktifkan secara terus menerus, hal tersebut dapat membebani kekebalan tubuh, sehingga lebih sulit bagi tubuh untuk menangkal penyakit.

Banyak makan saat stres adalah hal yang kerap dialami banyak orang. Jika makanan yang sering dikonsumsi berkalori tinggi, hal tersebut dapat menstimulasi pelepasan zat kimia tertentu di otak yang membuat kita merasa lebih baik. Setidaknya itu terjadi untuk jangka pendek dan membuat kita ingin makan terus. Perlu diingat makan berlebihan dapat menyebabkan pertambahan berat badan yang dapat berujung pada tekanan psikologis. Berikut cara menghindari makan berlebih saat stress yang Schoolmedia rangkum dari berbagai sumber.

 

Baca jugaUnik, Perusahaan Italia Buka Sewa Pacar untuk Temani Liburan Keliling Roma

 

1.    Makan makanan seimbang
Cobalah untuk memasukkan beberapa protein tanpa lemak, seperti unggas, telur, produk susu rendah lemak, daging tanpa lemak, ikan, kacang-kacangan atau produk kedelai pada daftar menu makananmu. Protein memuaskan rasa lapar dan membantu tetap waspada secara mental. Lengkapi makanan dengan buah-buahan segar, sayuran, dan biji-bijian.

 

2.    Makan secara teratur dan jangan melewatkan waktu makan
Saat stres, mudah untuk menunda makan atau bahkan melewatkannya sama sekali, sebagai akibatnya, tingkat energi akan menurun, dan mungkin akan berhenti makan saat akhirnya memakan makanan ringan. Jika stres cobalah makan makanan dalam jumlah sedikit lebih sering sepanjang hari.

 

3.    Coba hindari makan sebagai pereda stres
Jalan cepat atau secangkir teh herbal mungkin berhasil untuk mengurangi stres. Tapi, jika merasa perlu makan, makanan keras yang renyah membantu menghilangkan stres dengan melatih otot rahang yang kencang. Cobalah mengemil segenggam almond, kacang kedelai, atau wortel.
 

Baca juga7 Aturan Unik Berpakaian di Korea Utara yang Jarang Diketahui

 

4.    Kurangi kafein
Orang sering merasa kurang energi saat stres dan beralih ke kafein untuk megembalikan mood, tetapi hal itu dapat mengganggu tidur malammu. Jika kafein membuat terjaga di malam hari, gantikan dengan minuman hangat lain yang dapat membantumu rileks.

 

5.    Usahakan pisah waktu makan dengan waktu pekerjaan atau sumber stres lainnya
Jika makan di meja saat bekerja, atau makan malam dan memikirkan tanggung jawab lain. Maka coba luangkan waktu ekstra untuk memperlambat dan bersantai saat makan. Dengan begitu, akan cenderung makan lebih sedikit dan menikmati waktu makanmu.

Artikel Selanjutnya
3 Cara Menjadi Diri Sendiri, Hidup Jadi Lebih Bahagia
Artikel Sebelumnya
5 Manfaat Ciplukan untuk Kecantikan yang Jarang Diketahui

Artikel Lainnya:

Comments ()

Tinggalkan Komentar